KONAWE, KARYANTARA.COM - Nada bicara Bupati Konawe, Yusran naik tekanannya. Suara tegas itu dipicu banyaknya bawahannya yang melakukan program tanpa koordinasi. “Saya minta jangan bikin program sendiri-sendiri. Jangan membuat kegiatan tanpa ada konsultasi. Dalam mengelola negara ini ada aturannya, jangan seenaknya,” katanya dengan tegas.
Yusran juga menyebut salah satu dinas yang mengurusi desa yang serapannya mencapai 38 persen. Namun kegiatannya dipertanyakan. Apakah bersentuhan langsung kebutuhan masyarakat atau tidak.
“Dinas pemerintahan desa akan kita evaluasi programnya. Saya minta pada pak Sekda agar memanggil semua desa pada hari Rabu ini. Kita dudukan semuanya,” tegasnya yang disambut tepuk tangan peserta apel pagi gabungan Senin, (21/4/2025).
Pasangan Syamsul Ibrahim ini juga menyinggung aset kendaraan yang masih dikuasai dan digunakan tidak sesuai peruntukannya. “Kami sudah tegaskan akan tindak oknum yang menguasai kendaraan dinas. Olehnya kami minta etikat baiknya mengembalikan aset negara,” ujarnya.
Usai Apel, Wakil Bupati, Syamsul Ibrahim menambahkan kepada semua pegawai agar besok (Selasa, 22 April) tepatnya jam 7 agar membawa semua kendaraan dinasnya di lapangan ini. Akan dicek semua aset. Kita tertibkan semuanya, supaya yang belum dapat kendaraan dinas juga kebagian. (Saya sudah dapat laporan dinas dari inteligen bahwa Kasatpol menyimpan kendaraan melebihi kapasitasnya. Jadi saya minta kembalikan besok,” tegas Syamsul.
Penulis: Kalpin
0Komentar